6 Tips Mengerjakan Skripsi

skripsi
Spread the love

Setiap mahasiswa pasti mengalami fase pengerjaan skripsi sebagai tugas akhir masa perkuliahan dan agar mendapatkan predikat lulus dari universitas. Namun, kewajiban mengerjakan skripsi seringkali menjadi perjuangan tersendiri yang tak akan pernah bisa dilupakan oleh mahasiswa karena pasti membutuhkan pengorbanan yang nyata. Sebagai seorang akademisi, mahasiswa dituntut untuk menempuh sejumlah mata kuliah dan menerapkannya dalam proses pembuatan skripsi.

Fakta dilapangan membuktikan, proses pengerjaan skripsi tak hanya sekedar melakukan riset dengan pergi ke perpustakaan maupun riset lapangan, kemudian berkonsultasi dengan dosen pembimbing, namun jika dibutuhkan trik khusus agar skripsi yang dibuat lebih mudah dikerjakan dan minim revisi.

Bagi kalian yang masih di tahapan pengerjaan skripsi dan ingin skripsi anda cepat selesai, dilansir dari www.tambahpinter.com, ada beberapa tips yang bisa anda simak agar proses pengerjaannya jadi lebih lancar dan dapat selesai tepat waktu:

Kenali Minat dan Topik Penelitian Sejak Awal

Sebelum mulai mengerjakan skripsi, sebaiknya kenali minat penelitian anda. Setelah anda menemukan minat penelitian, akan lebih mudah bagi anda untuk memilih topic dan mengambil langkah penelitian selanjutnya. Minat penelitian disini adalah memilih bahasan apa yang anda minati selama perkuliahan anda. Misalnya, sebagai mahasiswa Jurusan Ekonomi Management, anda tertarik untuk membahas mengenai bitcoin misalnya. Dengan begitu, anda bisa mengerucutkan minat tersebut menjadi topic penelitian “Analisa Bitcoin”.

Lakukan Tinjauan Pustaka Mengenai Topik yang Akan di Bahas

Setelah menentukan minat dan topic yang akan anda bahas di penelitian anda, akan lebih mudah bagi anda untuk melakukan tinjauan pustaka. Langkah ini bisa anda lakukan dengan cara membaca penelitian terdahulu yang berhubungan dengan bitcoin dan sejenisnya, atau mencari jurnal keluaran 5 tahun terakhir yang membahas hal serupa. Nantinya, tinjaun pustaka ini bisa anda jadikan acuan bahwa skripsi anda layak dijadikan pertimbangan dan memiliki basis penelitian yang kuat dari penelitian terdahulu.

Setelah itu, tentukan tujuan penelitian, dan rumusan masalah yang sesuai. Dari analisa bitcoin tersebut, di bagian mana yang akan anda bahas. Pastikan bahwa yang akan anda bahas tidak sama persis dengan penelitian mengenai bitcoin yang pernah orang lain lakukan.

Konsultasi dengan Dosen Pembimbing

Setelah menentukan topic penelitian dan melakukan tinjaun pustaka hingga menemukan tujuan penelitian dan rumusan masalah. Catat semuanya poin tersebut sebelum mulai membuat janji bertemu dosen pembimbing. Anda bisa berkonsultasi dengan dosen pembimbing. Konsultasikan semua yang sudah anda tulis di catatan tersebut. Dosen pembimbing akan membantu anda memberikan beberapa masukan, pertanyaan yang sebetulnya berhubungan dengan apa yang akan diteliti namun berlum pernah terlintas di fikiran anda, atau membantu anda merangkai judul yang tepat.

Buat Perencanaan Pengambilan Data

Setelah mempersiapkan fundamental pembuatan skripsi seperti menentukan topic penelitian, hasil tinjauan pustaka hingga konsultasi dengan dosen pembimbing, langkah selanjutnya adalah membuat rencana pengambilan data lapangan maupun data pustaka.

Rencana pengambilan data ini termasuk bagaimana anda mengambil data yang akan di riset, dan kapan. Dengan membuat perencanaan pengambilan data jauh – jauh hari sebelumnya, anda bisa mengantisipasi kendala tidak terduga yang mungkin datang seperti kendala izin perusahaan atau desa setempat dimana anda harus mengambil data, jadwal narasumber yang ternyata bentrok, maupun data yang error.

Buat Jadwal Pengerjaan dan Target

Selain itu, anda juga harus membuat jadwal pengerjaan skripsi. Buatlah deadline kapan anda harus menyelesaikan proposal penelitian, sempro, melakukan riset, penulisan hasil penelitian, hingga kapan anda harus melakukan konsultasi dengan dosen anda. Setelah membuat jadwal pengerjaan ini, jangan lupa untuk selalu konsisten dalam mematuhi jadwal pengerjaan skripsi yang sudah anda tetapkan.

Itu dia 6 tips mengerjakan skripsi agar anda dapat lulus tepat waktu. Dalam proses pengerjaan skripsi, pihak Universitas tidak memberikan deadline kepada mahasiswanya seperti halnya anak sekolah. Untuk itu, mahasiswa harus memiliki kesadaran akan tanggung jawab mereka untuk lulus tepat waktu. Dan segala kendala dalam proses pengerjaan skripsi seharusnya bukan lagi hal yang menghambat mahasiswa untuk menyelesaikan kewajibannya. Semoga tips ini membantu anda dalam menyelesaikan tugas akhir anda.